7 Kesalahan Fatal Program Diet

 
#ebf431




 Anggapan orang mengenai diet yaitu mengurangi porsi makan agar bisa menurunkan berat badan. Mengurangi makanan di sini sering diartikan dengan hal yang disebutkan berikut ini, namun sayangnya justru malah merugikan mereka yang sedang program diet atau berat badan tak kunjung turun. Meskipun berat badan turun, ia tidak bertahan lama dan dalam waktu dekat berat badan akan naik kembali. Atau kejadian ini sering disebut dengan yoyo diet.



 Apa saja kesalahan-kesalahan yang tergolong fatal tersebut. Berikut ini diantaranya:

7 Kesalahan Fatal Dalam Program Diet

#1 -  Berlapar-lapar

Jika banyak makan dapat menambah berat badan, maka dengan porsi makanan yang sedikit bisa menurunkan berat badan. Bila rasa lapar sudah terasa, kita akan berusaha menahan rasa lapar kemudian menunda makan. Padahal menahan lapar membuat metabolisme tubuh seseorang menurun, sehingga pembakaran lemak menjadi terhambat, merasa loyo dan kurang fit sehari-harinya karena hal tersebut juga dapat menyebabkan energi anda menurun .

Lapar juga merupakan sinyal bahwa perut sedang kosong dan gula darah telah menipis sementara otak membutuhkannya. Jika diteruskan, akan menyebabkan seseorang merasa pusing. Seperti halnya dengan orang-orang yang hanya 1 atau 2 kali makan seharinya dengan tujuan untuk menurunkan berat badan. Yang dianjurkan adalah makan 5 sampai 6 kali sehari, 3 kali untuk makan normal, dan 3 makanan ringan untuk memacu metabolisme.







#2 – Melewatkan Sarapan

Entah disengaja atau karena tak sempat, atau tidak terbiasa sarapan, kebiasaan baik ini sering dilewatkan dan sering terjadi disekitar kita. Padahal sarapan merupakan waktu makan yang sangat penting bagi tubuh seseorang. Saat anda tidur selama 8 jam tanpa nutrisi, tubuh kita sangat butuh asupan nutrisi di waktu sarapan tersebut, juga sebagai kebutuhan energi kita untuk menghadapi kegiatan kita sehari-harinya. Dengan melewatkan waktu sarapan menyebabkan tubuh kita katabolik di mana tubuh akan berusaha memenuhi kebutuhan energi dengan mengambilnya dari otot.







#3 – Enggan makan malam

Memang benar saat kita tidur, tubuh tidak membutuhkan kalori sebanyak saat tubuh kita aktif, terutama karbohidrat. Akan tetapi, tubuh sangat membutuhkan protein pada saat anda tidur, karena inilah waktu dimana hormon pertumbuhan bekerja, memperbaiki kerusakan sel-sel dalam tubuh dan peran protein sangat penting di sini. Konsumsi protein harus dipastikan cukup saat makan malam. Disarankan mengkonsumsi protein sekitar 2 sampai 3 jam sebelum tidur.







#4 -Tidak makan setelah berolahraga

menurun sebagian orang, olahraga menjadi sia-sia jika makan setelah berolahraga. Padahal setelah berolahraga dan anda makan merupakan salahsatu makan penting bagi tubuh. Anda bisa bayangkan setelah anda menghacurkan dinding tembok rumah (olahraga) lalu anda  sewa tukang untuk memperbaikinya, namun saat tukang datang anda tidak menyiapkan semen dan bata (tidak makan). Apa jadinya? Lama-kelamaan tubuh bisa menjadi rusak. Sangat dianjurkan untuk minum karbohidrat dan protein sekitar 15 menit setelah berolahraga, untuk makanan berat waktunya  1 jam setelah latihan untuk memenuthi kebutuhan tubuh setelah berolahraga.







#5 – Kurang minum air putih

Kurang minum air putih juga dapat menyebabkan tubuh menahan banyak air dalam tubuh sehingga menjadi bobot berat tambahan. Selain itu, saat tubuh kekurangan air maka pencernaan dan metabolisme nutrisi tidak lancar. Jadi, dianjurkan agar anda minum air putih 2 sampai 3 liter perharinya.







#6 – Crash diet

Pola diet sepseri ini seringkali menghilangkan unsur penting dalam diet itu sendiri. Diet tanpa  karbohidrat, diet tinggi protein, dan no fat diet. Pola makan diet ini tergolong tidak seimbang karena mebahayakan beberapa fungsi tubuh. Fat memiliki peran penting bagi tubuh seseorang, yaitu menyerap vitamin D, K, E , dan vitamin A. Jika fat sama sekali tidak dikonsumsi, maka tubuh menjadi kekurangan vitamin tersebut dan dampaknya adalah penyakit. Tidak terpenuhinya kebutuhan karbohidrat pun sangat membahayakan dikarenakan karbohidrat sangat dibutuhkan sebagai sumber energi utama. Diet yang benar dan dianjurkan adalah diet yang seimbang, tidak menghilangkan salahsatu unsur dan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh.







#7 – Menetapkan waktu makan bebas

Sangat banyak yang ingin menurunkan berat badan, menetapkan satu hari untuk makan bebas, yang biasanya dilakukan pada hari minggu. Membuat hari khusus seperti ini diasumsikan sebagai rewards setelah melalui diet ketat 6 hari sebelumnya. Diet yang sesungguhnya adalah gaya hidup, menetapkan satu hari seperti ini justru membuat 6 hari yang anda lalui sebelumnya menjadi hari penderitaan. Jika pola diet seperti ini anda lanjutkan, anda akan lelah sendiri, dan ujungnya keseluruhan program diet menjadi gagal karena anda jenuh menjalaninya. Fahamilah bahwa program diet itu adalah lifestyle bukan program yang dibuat untuk menekan anda.

Nah, setelah memahami kesalahan-kesalahan fatal di atas yang justru sering diterapkan dalam pola diet, coba anda tanya diri anda sendiri. Apakah anda menerapkan 1 atau lebih diantara kesalahan fatal dalam diet ini? Jika tidak, itu artinya jalur anda sudah benar. Dan jika Ya, sebaiknya anda segera membenahinya.









(Source)

Artikel Terkait