Inilah 7 Tanda Jantung Sehat

#ebf431






Usia yang masih muda belum menjamin bahwa kondisi kesehatan jantung Anda optimal. Bisa jadi sesungguhnya ada masalah dalam jantung Anda yang disebabkan gaya hidup atau pola makan tak sehat.

Nah, jika Anda penasaran dengan kondisi kesehatan jantung sendiri, coba perhatikan 7 tanda bahwa jantung seseorang dalam keadaan sehat seperti dilansir oleh laman Boldsky.com berikut ini:

  1. Banyak energi. Salah satu pertanda ada masalah dalam jantung Anda adalah kerap mengalami kelelahan yang kronis. Jadi bila Anda selalu punya banyak energi untuk beraktifitas sehari-hari serta tak mudah merasa lelah, itu tanda jantung Anda sehat.

  2. Denyut jantung normal. Anda bisa menghitung sendiri denyut jantung Anda dengan menekan nadi di tangan. Jumlah denyut yang normal adalah 72 denyut per menit. Namun jumlah antara 70-80 juga mengindikasi bahwa jantung Anda normal.

  3. Sulit bernafas. Apabila Anda mengalami kesulitan bernafas atau sesak usai menaiki tangga, maka itu bisa jadi tanda jantung Anda lemah. Namun bila Anda hanya ngos-ngosan tanpa kesulitan bernafas, maka jantung Anda masih sehat.

  4. Saraf kuat. Kemampuan untuk tetap bersikap tenang saat sedang dalam situasi stres juga tanda bahwa jantung Anda kuat. Bila Anda kehilangan sikap tennag dan berkeringat saat stres, maka itu tanda jantung yang lemah.

  5. Tekanan darah normal. Tensi akan melihat bahwa tekanan darah Anda normal atau tidak. Tekanan darah normal berkisar 120/80.

  6. Tidak sesak atau sakit dada. Jika Anda tak pernah merasakan sakit atau sesak di daerah sekitar dada, maka itu tanda jantung Anda kuat.

  7. Berat badan normal. Obesitas adalah salah satu penyebab masalah jantung. Jadi bila berat badan Anda termasuk normal, maka singkirkan setengah kekhawatiran Anda. (Source)

Artikel Terkait